Indonesia dijuluki sebagai negara maritim, hal ini karena 70 persen wilayah Indonesia berupa perairan. Dari Sabang sampai Merauke bisa dengan mudah kita dapati sungai, pantai, hingga lautan. Maka tidak heran  jika sering kita dapati rumah di pinggir pantai. 

Mengutip dari KESBANGPOL kab. Kulon Progo, setidaknya Indonesia memiliki lebih dari 17.000 pulau dengan garis pantai lebih dari 99.000 km. Wilayah perairan Indonesia yang luas ini bisa kita manfaatkan untuk berbagai hal, membangun rumah di pinggir pantai misalnya. 

Banyak kelebihan yang bisa Anda dapatkan jika memiliki rumah di pinggir pantai. Pemandangan indah yang bisa dinikmati setiap saat tentu merupakan point plus yang dimiliki. Selain itu rumah tersebut bisa Anda gunakan sebagai bisnis properti, dengan menyewakannya kepada para wisatawan.

Informasi mengenai tips membangun rumah pinggir pantai yang aman, Sumber: furnizing.com
Informasi mengenai tips membangun rumah pinggir pantai yang aman, Sumber: furnizing.com

Tips Membangun Rumah Pinggir Pantai

Baik di dataran rendah, dataran tinggi, maupun di daerah dekat perairan tentu harus ada hal-hal yang diperhatikan apabila akan membangun rumah. Dan tentunya masing-masing tempat memiliki kriteria yang berbeda satu sama lain. Berikut 8 tips aman membangun rumah di pinggir pantai yang perlu Anda ketahui.

1. Mengikuti Aturan dari Pemerintah Daerah

Sebelum Anda melangkah lebih jauh, ada baiknya menilik terlebih dahulu Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 51 Tahun 2016 tentang Batas Sempadan Pantai. Perpres tersebut menjelaskan bahwa, pemerintah daerah provinsi atau kota wajib menetapkan batas sempadan pantainya.

Batas sempadan pantai adalah daratan sepanjang tepian pantai yang lebarnya proporsional dengan bentuk dan kondisi fisik pantai, serta berjarak minimal 100 meter dari titik pasang tertinggi ke arah darat. Tujuan diadakannya batas sempadan ini adalah untuk menjaga serta melestarikan ekosistem dan pulau-pulau kecil yang ada disekitarnya.

Mengikuti aturan Batas Sempadan Pantai yang sudah diatur, Sumber: radarntt.co
Mengikuti aturan Batas Sempadan Pantai yang sudah diatur, Sumber: radarntt.co

2. Memilih Arsitek yang Tepat

Sebelum Anda menyiapkan alat dan bahan untuk membangun rumah, tentu Anda harus membuat desain rumahnya terlebih dahulu. Carilah arsitek yang paham betul mengenai struktur bangunan maupun bahan yang harus digunakan ketika akan membangun rumah di pinggir pantai. 

Mengingat tempat yang berada di pinggir pantai, maka desain bangunan yang akan dibuat pun harus sesuai dengan lingkungan yang ada.

Penting untuk memilih arsitek yang tepat, Sumber: archify.com
Penting untuk memilih arsitek yang tepat, Sumber: archify.com

3. Buat Rumah dengan Desain Tropis

Tips selanjutnya yang bisa Anda ikuti adalah meminta arsitek untuk membuat rumah dengan konsep arsitektur tropis. Bangunan dengan desain tropis ini sangat cocok digunakan di kawasan pantai yang ada di Indonesia. Hal tersebut dikarenakan Indonesia dilalui oleh garis khatulistiwa, sehingga Indonesia memiliki iklim tropis.

Tidak perlu membuat rumah dengan model yang terlalu mewah, cukup dengan rumah pinggir pantai sederhana saja pun sudah sangat menyenangkan. Asalkan rumah tidak terasa panas ketika matahari bersinar terik dan tidak dingin ketika malam hari tiba, Anda dan keluarga pun akan merasa nyaman menempatinya.

Ilustrasi konsep rumah tropis di pinggir, Sumber: properti.kompas.com
Ilustrasi konsep rumah tropis di pinggir, Sumber: properti.kompas.com

4. Mencari Jasa Kontraktor yang Cocok

Untuk hal ini, Anda benar-benar harus berhati-hati saat memilih jasa kontraktor. Pastikan Anda mendapatkan kontraktor yang profesional dan ahli dalam pembangunan rumah di pinggir pantai. Cari tahu tentang pengalaman jasa kontraktor tersebut secara keseluruhan, agar Anda tidak salah pilih.

Anda juga bisa menghubungi PT Sinergia Bhakti Persada untuk meminta bantuan dalam hal pembuatan rumah tersebut. Pastikan Anda menyampaikan berbagai hal yang Anda inginkan agar rumah impian Anda bisa segera terwujud.

Menggunakan jasa kontraktor yang profesional dan berpengalaman, Sumber: potretviral.com
Menggunakan jasa kontraktor yang profesional dan berpengalaman, Sumber: potretviral.com

5. Buat Bangunan dengan Konsep Rumah Panggung

Seperti yang kita semua ketahui, permukaan air di pantai tidak selamanya dalam kondisi yang sama. Pasti ada periode dimana air laut mengalami pasang, ataupun surut. Konsep rumah panggung ini membantu agar air tidak masuk ke dalam rumah Anda jika sedang pasang. 

Karena struktur medan yang ada pinggir pantai tidak biasa, maka Anda perlu mempertimbangkannya dengan arsitek yang sudah Anda pilih.

Ilustrasi penggunaan rumah panggung, Sumber: orami.co.id
Ilustrasi penggunaan rumah panggung, Sumber: orami.co.id

6. Hadapkan Ruangan ke Arah Pantai

Salah satu keuntungan dari memiliki rumah di pinggir pantai adalah suguhan pemandangan pantai yang indah. Maka jangan sampai kesalahan dalam desain ruangan membuat Anda jadi kehilangan pemandangan indah tersebut. Anda bisa menghadapkan beberapa ruangan utama ke arah pantai, seperti kamar utama, ruang makan, dan ruang tamu. 

Desain ruangan seperti ini juga sangat cocok jika Anda membangun rumah dengan tujuan untuk disewakan kepada para wisatawan. Hal ini dikarenakan banyak sekali wisatawan yang mencari penginapan dengan fasilitas pemandangan pantai tersebut. Dengan begitu, rumah yang Anda sewakan akan menjadi pilihan utama bagi para wisatawan.

Ilustrasi rumah menghadap pantai, Sumber: properti.kompas.com
Ilustrasi rumah menghadap pantai, Sumber: properti.kompas.com

7. Sediakan Ruangan Terbuka

Tips membangun rumah pinggir pantai selanjutnya adalah menyediakan ruangan terbuka. Untuk tips yang satu ini, Anda bisa menerapkannya di bagian dapur. Dengan begitu Anda bisa membuat dapur berada di luar ruangan yang dilengkapi dengan pemandangan menghadap ke pantai. 

Namun jika Anda lebih nyaman memiliki dapur di dalam ruangan, maka Anda bisa memberikan jendela kaca yang luas. Hal tersebut berguna agar pemandangan pantai bisa dengan mudah Anda nikmati saat sedang memasak.

Adanya ruangan terbuka di rumah, Sumber: rumah.com
Adanya ruangan terbuka di rumah, Sumber: rumah.com

8. Perbanyak Tumbuhan di Rumah

Mengingat suhu pantai di siang hari yang sangat terik, Anda bisa memberikan beberapa tanaman di luar rumah, maupun di sudut-sudut ruangan Anda. Hal tersebut bisa membuat rumah memiliki kesan yang lebih asri dan sejuk. 

Lalu tumbuhan seperti apa yang perlu ditanam? Konsep rumah pinggir pantai ini sudah menjadi satu bagian yang menyatu dengan arsitektur rumah tropis. Jadi Anda tidak perlu bingung memilih tanaman apa yang sesuai. Anda hanya perlu berkonsultasi dengan arsitek untuk merekomendasikan tanaman apa yang cocok.

Selain itu, Anda juga bisa membuat taman kecil di luar rumah untuk sekedar bersantai bersama keluarga. Suasana akan menjadi lebih menyenangkan dengan dilengkapi pemandangan pantai yang indah.

Memperbanyak tumbuhan hijau di area rumah, Sumber: booking.com
Memperbanyak tumbuhan hijau di area rumah, Sumber: booking.com

Itulah tadi tips aman membangun rumah di pinggir pantai yang perlu Anda ketahui. Jadi sebelum mulai membangun rumah, pastikan Anda bekerjasama dengan orang yang paham mengenai konstruksi rumah pinggir pantai. 

Hal ini bertujuan agar rumah yang Anda bangun bisa tetap aman, meskipun berada di pinggir pantai. Apalagi cuaca yang ada di pantai sering tidak menentu, oleh sebab itu pastikan Anda membuat rumah yang nyaman untuk dihuni.